TSWoTUOlTUW7TSW8TUGpTpW8Ti==
Breaking
News

Polres Soppeng Imbau Warga Waspadai Penipuan Online Berkedok Pesan Singkat

Font size
Print 0

Rilis Info News -   Kepolisian Resor (Polres) Soppeng mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap maraknya kasus penipuan online yang dilakukan melalui pesan singkat maupun aplikasi perpesanan instan. Warga diminta agar tidak sembarangan membuka tautan (link) yang dikirim oleh pihak tak dikenal.

Kasat Reskrim Polres Soppeng, AKP Dodie Ramaputra, S.H., M.H.  mengungkapkan bahwa modus yang kerap digunakan para pelaku adalah dengan mengirimkan melalui aplikasi WhatsApp.

“Pelaku mengirimkan link Ketika tautan tersebut diklik, data pribadi korban bisa terbaca dan disalahgunakan,” jelas AKP Dodie, Rabu (5/11/2025).

Ia menambahkan, apabila pelaku berhasil mengakses data pribadi korban, informasi tersebut dapat digunakan untuk berbagai tindak kejahatan digital, termasuk pembobolan rekening dan penyalahgunaan identitas.

AKP Dodie juga mengingatkan masyarakat agar tidak mudah percaya terhadap pesan dari nomor tak dikenal, terutama yang mengatasnamakan instansi resmi.

“Selalu lakukan verifikasi sebelum membuka atau menekan tautan apa pun yang diterima. Jangan mudah tergiur dengan iming-iming hadiah atau pesan yang bersifat mendesak,” tegasnya.

Polres Soppeng berharap masyarakat lebih bijak dalam menggunakan perangkat digital serta melaporkan setiap aktivitas mencurigakan kepada pihak berwajib.


Polres Soppeng Imbau Warga Waspadai Penipuan Online Berkedok Pesan Singkat
Check Also
Next Post

0Comments

Link copied successfully