Rilis Info News - Sebagai wujud kepedulian terhadap kesejahteraan masyarakat sekaligus dukungan terhadap ketahanan pangan, Koramil 1423-05/Marioriwawo menggelar kegiatan Karya Bakti bersama warga di Desa Watu Toa, Kecamatan Marioriwawo, Kabupaten Soppeng, Kamis (6/11/2025).
Kegiatan yang dimulai pukul 07.30 WITA itu dipimpin langsung oleh personel Koramil 1423-05/Marioriwawo, dengan melibatkan Kepala Dusun, Ketua RT/RW, serta masyarakat setempat. Warga tampak antusias mengikuti gotong royong tersebut.
Dalam kegiatan tersebut, TNI dan warga bahu-membahu memperbaiki tanggul irigasi sepanjang kurang lebih 100 meter serta menambal saluran air yang mengalami keretakan dan kerusakan.
Meskipun cuaca terik, semangat kebersamaan antara aparat TNI dan warga tidak surut. Karya Bakti ini tidak hanya memperbaiki infrastruktur pertanian, tetapi juga mempererat hubungan sosial antara TNI dan masyarakat.
Salah satu warga Desa Watu Toa menyampaikan apresiasi atas keterlibatan TNI di tengah masyarakat.
“Kami sangat berterima kasih kepada Koramil Marioriwawo yang selalu turun tangan membantu desa. Dengan perbaikan ini, saluran irigasi kembali berfungsi dengan baik,” ujarnya.
Kegiatan Karya Bakti selesai pada pukul 09.25 WITA dengan hasil yang memuaskan. Seluruh rangkaian berjalan aman, tertib, dan lancar.
Melalui kegiatan ini, Koramil 1423-05/Marioriwawo berharap sinergi antara TNI dan masyarakat terus terjaga dalam upaya membangun dan menjaga fasilitas desa.
Dengan selesainya perbaikan tanggul dan saluran irigasi, pasokan air untuk lahan pertanian diharapkan kembali lancar sehingga dapat meningkatkan produktivitas panen masyarakat ke depan.


0Comments